Polres Lampung Utara Bongkar Jaringan Sabu Seberat 43,90 Gram dan Tangkap 4 Pelaku

SIDIKPOST.COM| Anggota Sat Resnarkoba Polres Lampung Utara berhasil ungkap Kasus Narkoba Jenis Shabu-shabu sebanyak 5 paket kecil yang berat keseluruhannya 43,90.Gram berikut para pelaku pengedarnya yang berjumlah 4 orang masing-masing berinisial ,(HDC), Lelaki 36 tahun,  (S) Lelaki 39 tahun, (HD) Lelaki 27 tahun,dan (M) Lelaki 60 tahun .

Keempat pelaku terpaksa diamankan dikarenakan diduga telah dengan sengaja atau menyimpan/menguasai  obat-obatan terlarang Narkotika jenis Sabu di Pom Bensin Hi.Usuf Kel.Kelapa Tujuh Kec.Kotabumi Selatan Kab.Lampung Utara 28/01/2019 – 19.00 wib.

Advertisements

Menurut Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol.Drs.Sulistianingsih Ke-empat pelaku ini diamankan pada saat berada di pom bensin H.Usuf Kel.Kelapa tujuh Kec.Kotabumi Selatan Kab.Lampung Utara ,dan pada saat dilakukan pemeriksaan/penggeledehan terhadap diri para pelaku petugas Kami mendapati barang haram tersebut yang dikemas dalam 5 kantung plastik kecil atau paketan dan berat keseluruhannya 43,90 Gram.

Baca juga : Polres Lampung Utara Ringkus Pelaku Pencurian Spesialis Gebos Ban Lintas provinsi

Dengan kesigapan anggota Sat Resnarkoba Polres Lampung Utara dapat diamankan barang bukti dari para pelaku guna penyidikan lebih lanjut diantaranya, 5 ( lima ) buah paket sedang shabu2 berat 43,90 gram, 1 ( satu ) buah kotak HP Nokia 105, dan 5 ( lima ) lembar kertas tisu, “Ungkapnya. ( Red ).