Jakarta, 8 Oktober 2018,– Dalam rangka membantu korban Bencana Alam Gempa Bumi dan Tsunami di Palu dan Donggala Provinsi Sulawesi Tengah, Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XII Laksamana Pertama TNI Greg. Agung W.D., M.Tr (Han) secara resmi membuka Posko Bantuan Peduli Gempa dan Tsunami Palu – Donggala di Mako Lantamal XII, Jalan Kom Yos Sudarso No.1 Jeruju Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (3/10).
Menurut Komandan Lantamal XII, hal yang melatarbelakangi pembukaan Posko Bantuan Peduli Gempa Bumi dan Tsunami Palu-Donggala ini atas perintah Panglima Koarmada I Laksamana Muda TNI Yudo Margono bahwa Posko Bantuan Gempa dan Tsunami merupakan bentuk kepedulian TNI AL/Lantamal XII Pontianak dan masyarakat Kota Pontianak yang akan memberikan bantuan kemanusiaan dalam membantu saudara kita yang terkena bencana alam di Palu – Donggala Sulawesi Tengah.
“Bantuan ini nantinya akan kita kumpulkan dalam bentuk pakaian layak pakai, sembako dan uang tunai yang akan disalurkan melalui Posko Bantuan Sosial Lantamal XII. Bantuan yang sudah terkumpul nantinya akan dikirim ke Koarmada I Jakarta secara kolektif untuk selanjutnya dikirim ke lokasi bencana melalui Unsur KRI”, ujar Danlantamal XII.
“Posko Bantuan Gempa dan Tsunami Palu-Donggala Lantamal XII akan disosialisasikan melalui media sosial, pemerintah daerah, TNI/Polri, agar bisa berkolaborasi bersama dalam menyalurkan bantuan dan menggalang donasi kemanusiaan”, imbuhnya.
Untuk batas waktu belum ditentukan menunggu Perintah Pangkoarmada I, dan menghimbau kepada masyarakat khususnya masyarakat Pontianak dapat menyalurkan melalui “Dana Sosial” Lantamal XII Pontianak melalui Bank BRI No Rekening : 0071-01-017241-53-3, untuk informasi dapat menghubungi Penjagaan Mako Lantamal XII Telpon 0561-770660.
Akses pengiriman Bantuan Gempa dan Tsunami Palu-Donggala Lantamal XII akan melalui beberapa kapal TNI AL/KRI melalui laut dan proses serta teknis pengiriman kita koordinasikan melalui Koarmada I Jakarta.
Hadir saat Pembukaan Posko Bantuan Kemanusiaan di Mako Lantamal XII Pontianak yakni Para Asisten Danlantamal XII serta Kasatker. ( lisin).