TANGERANG KOTA, -Kapolsek Karawaci Kompol Doddy Ginanjar SH SH. didampingi Bhabinkamtibmas Kecamatan Karawaci melaksanakan sambang silaturahmi Da’i Kamtibmas ustad Saiful Bahri di Jalan H. Saalan RT. 02/03 No.22 Kel.Koang Jaya Kec.Karawaci, Kota Tangerang, pada Selasa (29/1) sore, selain itu juga memberikan bantuan berupa sembako.
Kegiatan tersebut merupakan program Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes pol Harry Kurniawan, SIK, MH sebagai bentuk kepedulian Kapolsek Karawaci kepada Da’i Kamtibmas khususnya diwilayah hukum Polsek Karawaci. Adapun yang diberikan ini berupa sembako yakni, beras 5 kg, mie instan 1 dus, minyak sayur 2 kg, teh 1 pack dan kopi pack dan gula 2 kg.



Dalam kesempatan tersebut Kapolsek menyampaikan,.pesan-pesan Kamtibmas kepada Da’i Kamtibmas agar menjaga situasi Kamtibmas dan dapat membantu Polri dalam menciptakan situasi Kamtibmas dengan memberikan pandangan kepada masyarakat menghindari Isu SARA di tempat ibadah dan berita HOAX mengingat tahun politik.
Baca juga : Usai Bacok Istri Sirih Karena Gadai Motor, Pelaku Di Tangkap Polsek Karawaci
“Bahwa saat ini Polres Metro Tangerang kota terdapat program Pokdar Kamtibmas milinium diharapkan warga yang usia muda atau pelajar untuk dapat berperan menjaga Kamtibmas diwilayah serta Polsek siap memfasilitasi tempat apabila warga membutuhkan asalkan kegiatan positif, ” katanya.
Sementara ustad Saiful Bahri selaku Dai Kamtibmas mengucapkan terima kasih atas kedatangan dan bantuan kepedulian Kapolsek Karawaci.
“Kami selaku Da’i Kamtibmas siap mensosialisasikan agar tempat ibadah tidak untuk dijadikan ajang politik dan meredam isu sara serta mensosialisasikan kepada pemuda/pemudi terkait adanya program Pokdar Kamtibmas milinium, “terangnya.(Red)













