Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Kapolres Kukar dan Dandim 0906/Tgr Hadiri Upacara Gabungan

SIDIKPOST| kukar – Ada yang berbeda di tahun ini, Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila dilaksanakan di Lapangan Sepak Bola Desa Sidomulyo, Kecamatan Tabang, Kabupaten Kukar, Selasa (1/10/2019) pagi.

Upacara sendiri dihadiri sekitar 700 orang dengan Tema yang diangkat adalah “Pancasila sebagai dasar penguatan karakter bangsa menuju Indonesia maju dan bahagia”.

Advertisements

Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar turut hadir pada pelaksanaan Upacara tersebut, bersama dengan Dandim 0906/Tgr LETCOL Inf Charles Alling serta Para FKPD Kab. Kukar.

Dalam Upacara tersebut Bupati Kukar Edi Damansyah bertindak selaku Inspektur Upacara, dengan Perwira Upacara KAPTEN Inf Puji dan Komandan Upacara dipimpin KAPTEN Inf Sunarko.

Sedangkan pembacaan Ikrar, dibacakan langsung oleh Kajari Kukar Darmo Wijoyo.

Pasukan Upacara terdiri dari Korsik Satpol PP Kab. Kukar, Personil Kodim 0906/Tgr, Personil Polres Kukar, gabungan Satpol PP, BPBD, Dishub Kab. Kukar, gabungan ASN Kab. Kukar, gabungan khafilah MTQ Kab. Kukar, paskibra Kec. Tabang, Pramuka SMAN 1 Tabang, serta SMAN 1 Tabang.

Upacara Hari Kesaktian Pancasila ini untuk mengenang dan memperingati Hari Kesaktian Pancasila. ( ***).