SIDSIKPOST | KUKAR – Dalam upaya membangun generasi muda yang berprestasi dan bebas dari pengaruh negatif, Polsek Muara Wis melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang bahaya narkoba, bullying, kenakalan remaja, dan bela negara kepada siswa-siswi SMA Negeri 1 Muara Wis, pada Senin (18/10/2024).
Kegiatan ini berlangsung di aula sekolah, Desa Muara Wis, Kecamatan Muara Wis, Kabupaten Kutai Kartanegara.
Wakil Kepala Sekolah SMA N 1 Muara Wis, Marjukni; Waka Kesiswaan, Rosiana Hidayah, para siswa-siswi, serta jajaran Polsek Muara Wis, yaitu Aiptu Hardi Winarno, S.Sos (Kanit Binmas),m tampak hadir pada kegiatan itu.
Sejumlah hal disampaikan, diantaranya penjelasan tentang pengertian, jenis-jenis narkotika, dampak kecanduan, dan sanksi hukum bagi pelaku penyalahgunaan narkoba. Pun memberikan imbauan untuk menjauhi perilaku negatif seperti konsumsi miras, ngelem, dan tawuran, yang merugikan diri sendiri dan orang lain. Siswa diarahkan untuk aktif dalam kegiatan positif seperti belajar, olahraga, dan keagamaan.
Terkait bullying pun menjadi hal yang disampaikan, mulai dari pengertian, jenis, penyebab, dan dampak psikologis bullying, serta upaya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan bebas dari perundungan. Serta peningkatan kesadaran siswa tentang peran mereka dalam bela negara, cinta tanah air, dan membangun sikap mental generasi muda yang bertanggung jawab.
Dengan kegiatan ini meningkatkan pengetahuan siswa tentang bahaya narkoba dan konsekuensi hukum, sehingga terhindar dari penyalahgunaan. Memberikan pemahaman tentang bullying dan cara mengatasinya, menciptakan lingkungan belajar yang damai.
Mengarahkan siswa untuk menjauhi kenakalan remaja dengan membentuk pribadi berintegritas. Serta menanamkan nilai-nilai bela negara dan cinta tanah air untuk mencetak generasi muda yang siap menjadi penerus bangsa.
Kapolsek Muara Wis, IPTU Triko Ardiansyah, menegaskan pentingnya sinergi antara aparat kepolisian, sekolah, dan masyarakat dalam menciptakan generasi yang unggul dan bermartabat.
Program ini diharapkan dapat membentuk siswa-siswi yang sadar hukum, memiliki karakter positif, dan cinta tanah air. ( SDP )