Polsek Tenggarong Seberang Bersihkan Tiga Tempat Ibadah Sambut Hari Bhayangkara ke-79

Wujud Kepedulian dan Harmoni Antarumat Beragama

SIDIKPOST| Kukar — Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polsek Tenggarong Seberang menggelar kegiatan bakti sosial kerja bakti membersihkan tiga tempat ibadah lintas agama di Desa Manunggal Jaya, Kamis pagi (26/6/2025).

Dipimpin langsung oleh Kapolsek IPTU Raymond Juliano William, bersama 20 personel Polsek, kegiatan ini menyasar tiga titik tempat ibadah, yaitu Masjid Jami Ulil Itdjihat, Gereja GPDI Desa Manunggal Jaya, dan Pura Giri Antara Loka.

Advertisements

Dengan membawa alat kebersihan dan semangat gotong royong, para personel bahu-membahu membersihkan area dalam dan luar rumah ibadah, termasuk halaman, tempat wudhu, area altar, serta lingkungan sekitar.

Kapolsek IPTU Raymond menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap kebersihan lingkungan dan kerukunan antarumat beragama, sekaligus bagian dari upaya mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

“Kami ingin menunjukkan bahwa Polri hadir sebagai sahabat masyarakat, bukan hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang membangun harmoni dan kebersamaan,” ujar IPTU Raymond.

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa kegiatan lintas agama ini mencerminkan semangat Bhayangkara yang presisi, humanis, dan inklusif, terutama dalam membangun keamanan yang bersumber dari kedekatan dan kolaborasi masyarakat.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para tokoh agama, pengurus tempat ibadah, dan warga setempat. Mereka menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Polsek Tenggarong Seberang, yang telah membantu merawat tempat ibadah dan menjaga nilai-nilai toleransi.

Bakti sosial ini berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh suasana kebersamaan. Dengan semangat Hari Bhayangkara ke-79, Polsek Tenggarong Seberang berkomitmen terus hadir di tengah masyarakat, mengayomi dengan hati, dan membangun kedamaian yang menyentuh semua lapisan umat. (*)

Baca Juga   Polsek Muara Kaman Turun ke Jalan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *