PPP DKI Jakarta Menyuarakan Visi Baru: Dukungan Kuat untuk Pemilu 2024 hingga Otonomi Tingkat II

Konferensi Pers di Golden Boutique Hotel Mengungkap Komitmen PPP DKI Jakarta pada Isu-isu Nasional dan Lokal

SIDIKPOST | JAKARTA, MUKERWIL 1 DPW PPP dan Konsolodasi Pengurus Se dki Jakarta dengan tema rebut kembali kemenenangkan DKI Jakarta 2024 yang mana MUKERWIL I PPP DKI Jakarta telah menghasilkan beberapa Rekomendasi Dukungan dan Kuat sebagaimana konferensi pers yang digelar dengan megah di Golden Boutique Hotel pada tanggal 19 November 2023, Media Mukerwil I PPP DKI Jakarta menggema dengan serangkaian pernyataan penting dengan memproyeksikan pandangan dan dukungan kepada partai terhadap beberapa isu krusial dalam politik demi pembangunan nasional.

Advertisements

Hal itu di sampaikan oleh Chairul Aman SH. MH, sesuai hasil rekomendasi DPW PPP DKI Jakarta yang disampaikan melalui Ketua DPC PPPJakarta Barat Wahyudin SE. MUSWIL DPW PPP DKI merekomendasi langkah tegas menyatakan dukungan penuh untuk pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam Pemilu Presiden 2024.

Pernyataan ini bukan sekadar sebuah dukungan politik, namun sebuah sinyal kuat mengenai arah dukungan partai terhadap kepemimpinan nasional yang diharapkan. Tidak hanya terfokus pada urusan nasional, Rekomendasi MUKERWIL PP

Baca Juga   Kemeriahan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Yayasan Pendidikan Al Anwar Bina Mulia Desa Rawa Burung Kec Kosambi

“Isu identitas budaya juga tidak luput dari perhatian PPP DKI Jakarta. Partai ini mengusulkan dan mendukung pembentukan Lembaga Adat dan Kebudayaan Betawi dalam revisi UU Nomor 29 tahun 2007 tentang Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta pasca IKN. Sebuah langkah berani yang dipandang sebagai upaya untuk melestarikan dan memperkuat identitas budaya Betawi di tengah perubahan konteks politik dan administratif yang dinamis,” Ujar Chairul Aman SH. MH  kepada awak media, Senin ( 20/11)

Dalam lingkup otonomi daerah, PPP DKI Jakarta tidak hanya memberikan saran, tetapi mengusulkan secara konkret terwujudnya otonomi tingkat II melalui Rancangan UU Daerah Khusus Jakarta (DKJ). Proposal ini melibatkan pembentukan DPRD tingkat II di Jakarta dan pemilihan Walikota serta Bupati yang dipilih langsung oleh rakyat melalui Pilkada. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menentukan arah pembangunan di tingkat lokal.

Terakhir, PPP DKI Jakarta dengan tekad kuat memperjuangkan kepentingan Putra Betawi sebagai warga inti Jakarta. Dalam upaya menciptakan representasi yang lebih baik dan inklusif dalam kepemimpinan daerah, partai ini berkomitmen mendukung Putra Betawi agar dapat menjabat sebagai Gubernur atau Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta dalam Pilkada Gubernur DKI 2024. Pernyataan ini menjadi penegasan akhir dari rangkaian visi dan komitmen PPP DKI Jakarta untuk mencapai kemajuan yang berkelanjutan

Baca Juga   PSK Yang Terjaring Razia, Jalani Sidang Tipiring di PN Bojonegoro

( AWI E )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *