SIDIKPOST | Kota Tangerang – Bazar buku di Festival Al Azhom Kota Tangerang banyak diburu para pengunjung. Pasalnya stand buku yang berada di depan halaman Masjid Al Azhom tersebut menawarkan harga yang cukup ekonomis.
Seperti diketahui, Festival Al Azhom diadakan oleh Pemerintahan Kota Tangerang. Dalam rangka menyambut tahun baru Islam.
Pagelaran ini berlangsung selama bulan Juli 2023. Banyak acara yang disuguhkan dalam Festival Al Azhom.
Mulai dari perlombaan religi, penjualan pakaian muslim, musik, kuliner, serta hiburan lainnya. Termasuk acara bazar buku ini.
“Harga bukunya murah meriah,” ujar Hekbar (27) satu dari pengunjung saat dijumpai di Masjid Raya Al Azhom, Kota Tangerang, Rabu (26/7/2023).
Ia menyempatkan waktu untuk datang ke acara festival itu. Dan melihat – lihat serta membaca buku – buku.
“Harganya juga mulai dari Rp. 10.000 ada di sini. Ekonomis lah,” ucapnya.
Hal senada diungkapkan pengunjung lainnya Vicky Kurnianto (26). Warga asal Perum karawaci, Kota Tangerang itu mengaku telah menjadi langganan setiap tahun dan senang dengan adanya bazar buku murah tersebut.
“Banyak buku – buku yang didiskon harganya,” kata Vicky.
Sejumlah judul buku pun dipamerkan dalam Festival Al Azhom tahun ini. Mulai dari buku religi, sejarah, sastra, mau pun filsafat. “Saya jadi tambah koleksi buku Sejarah dan sastra,” ungkapnya.
Sementara itu Menurut Aji (30) yang Membuka bazar buku menyampaikan bahwa di Stand bazar buku tahun ini berasal dari beberapa penerbit besar Mulai dari Dive Pers, Irchishot, Laksana, Noktah, dan basa basi dan masih banyak yang lainnya. Menurutnya pihaknya memang sengaja menyajikan bazar buku ini.
Sebab animo masyarakat setiap tahunnya tergolong tinggi. Para pengunjung antusias dalam mencari buku bernuansa religi, sejarah dan sastra
“Setiap tahunnya pengunjung Festival Al Azhom memang terus meningkat. Hal ini juga tidak terlepas dengan adanya hiburan dan bazar buku,” tandasnya.
( ARDHI )