Tangerang – Di dalam kunjungan Safari ke berbagai Polsek-polsek di Jajaran Polres Metro Tangerang Kota telah di lakukkan oleh Kabag Sumda Polres Metro Tangerang kota AKBP Fahrudin Roji,SH, tibalah saatnya giliran dari Polsek Batu Ceper yang kedatangan kabag Sumda bersama beberapa personil Stafnya.
Kedatangan Kabag Sumda ini di sambut hangat oleh para Personil dari Polsek Batu Ceper dan Kapolsek KOMPOL Hidayat Iwan Irawan,SH,MA. Senin (8/10/2018) Pukul 08.30 wib.
Setelah Kabag Sumda hadir lalu para anggota melakukkan Apel di Lapangan Komando Polsek Batu Ceper JL.Daan Mogot Km.21 Kelurahan Batu Ceper Kota Tangerang, Setelah memberikkan arahan dan himbauan tentang kinerja kepolisian dan pencerahan di dalam pelaksanaan tugas fungsi kepolisian maka pengarahan di lanjukan di ruang aula Polsek Batu Ceper.
Atensi dan arahan pencerahan yang di berikan di dalam kegiatan kunjungan safari Kabag Sumda tersebut adalah :
1. Pembahasan cara bagaimana melakukan gatur lalin di titik kemacetan di wilayah Batu Ceper.
2. Pemberian pencerahan tentang masalah tugas pokok (Tupoksi) kepolisian.
3. Memberikan penjelasan perubahan Paradigma kepolisian dan merubah pemikiran di dalam bekerja harus di tingkatkan dan lakukanlah perubahan dimulai dari kita sendiri.
4. Jadilah contoh bagi keluarga, anak dan istri kita, gunakanlah niat yang baik di dalam bertugas dengan cara meningkatkan kedisplinan , jagalah kesehatan, menteladani diri sendiri, ikhlas di dalam bekerja dan laksanakan tugas negara ini dengan penuh dengan keihlasan.
5. Bekerjasamalah dan bantulah beban kepemimpinan yang di emban oleh bapak Kapolsek Batu Ceper di dalam bekerja.
6. Jagalah nama baik institusi dan nama baik Polsek Batu Ceper, apabila ada masalah segeralah lakukkan consuling terhadap para perwira dan kanit di lingkungan Polsek Batu Ceper.
” Marilah bersyukur di dalam bertugas jangan melihat dari segi gaya hidup sosial yang tinggi, rejeki akan menghampiri dan banyaklah berdoa” Pangkas AKBP Fahrudin Roji,SH, .( Lisin/ls).







