Suasana di pagi hari Senin kemaren (02/07/2018) dengan hiruk-pikuk pelayanan Kepolisian di Mapolsek Batu Ceper tak di sangka dan tak di duga ternyata Anggota Koramil Batu ceper datang dan geruduk Polsek Batu ceper. Di suasana yang bahagia ini pasukan TNI mempunyai Tujuan ingin memberikan dukungan dan ucapan Selamat Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke-72.
Ada hal yang menarik di dalam pertemuan di dalam Mapolsek Batu Ceper ini yaitu pertemuan kedua pemimpin TNI/POLRI di wilayah Batu Ceper antara Danramil Batu ceper Bapak Mayor ARM Bambang Heriyantos.Sos., dengan Kapolsek Batu Ceper Bapak Kompol Hidayat Iwan Irawan.SH.MA., mereka menunjukkan keharmonisan kepada para anak buahnya yang telah hadir di Kantor Polsek Batu Ceper ini. Ciri khas yang ditunjukkan oleh kedua pimpinan tersebut adalah adanya senyuman kekeluargaan diantara mereka.
Bapak Danramil datang dengan hati yang tulus lalu mengucapkan “Dirgahayu ke-72 Bhayangkara, Semoga TNI dan Polri semakin kompak didalam mengemban tugas negara dan semakin sukses selalu”. – Tutur Mayor ARM Bambang Heriyanto..s.sos., Kemarin.
Kedatangan para Personil TNI juga telah membawa kue ulang tahun yang telah dipersiapkan sebelumnya untuk memberikan kejutan kepada Anggota Personil di Polsek Batu Ceper dan langsung diterima secara simbolis oleh Bapak Kapolsek Batu Ceper Kompol Hidayat Iwan Irawan.SH.MA. Setelah beramah tamah sejenak doa pun tersirat tuk memanjatkan doa kepada Tuhan Yang maha Esa, seketika tiba waktunya untuk meniup sebuah cahaya lilin yang indah yang dilakukan oleh Bapak Kapolsek Batu Ceper tampak kemeriyahan acara tersebut terpancar diwajah para Anggota Personil dan tepuk tangan pun siap mengiringi kekompakkan TNI/POLRI.
Di dalam agenda pertemuan tersebut mempunyai maksud dan tujuan agar TNI/POLRI jangan sampai dipecah belah oleh pihak yang tidak bertanggung jawab dan TNI/POLRI bisa menjaga Sabilitas keamanan dan ketertiban warga masyarakat khususnya diwilayah Batu Ceper kota Tangerang, hal yang terpenting adalah Para Pengabdi negara TNI/POLRI semakin di cintai oleh Warga masyarakat, Pointers tujuan utama adalah meningkatkan kerjasama di dalam menjalankan tugas negara yang mulia ini.
Adapun di tengah-tengah acara ini ada hal yang menarik di sini yaitu Bapak Danramil menyuapi kue Ulang Tahun kepada Bapak Kapolsek Batu Ceper dan di ikuti oleh Angota TNI/POLRI lainnya. Setelah mengadakan acara tersebut bapak Danramil undur diri di karenakan akan menuju ke 2 Polsek lainnya yaitu Polsek Benda dan Polsek Neglasari untuk turut mengucapkan selamat Hut Bhayangkara Ke-72. (Lisin/Is)