Jaga Situasi Kondusif, Kapolsek Neglasari Bersama Unsur Muspika Gelar Pertemuan Dengan Tomas,Toga

NEGLASARI – Dalam upaya memelihara dan meningkatkan situasi kamtibmas agar semakin kondusif di wilayah hukumnya, Kapolsek Neglasari Polres Metro Tangerang Kota, Kompol R. Manurung, SH bersama unsur Muspika setempat mengadakan pertemuan dengan sejumlah tokoh masyarakat, agama, pemuda, forum RW dan RT di Aula kantor Kelurahan Kedaung Wetan, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Rabu (13/11/19) malam.

Advertisements

Dalam sambutanya, Kapolsek Neglasari Kompol R. Manurung, SH, mengatakan, Sesuai dengan Undang-Undang No. 2 Tahun 2002 Pasal 13 Tentang Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat. Dirinya berharap, agar warga Kelurahan Kedaung Wetan mengetahui dan selalu menjaga keamanan dari pelaku tindak pidana.

“Saya menghimbau kepada saudara-saudara yang hadir malam ini agar selalu aktif dalam menjaga keamanan dari Pelaku Tindak Pidana. Saya beserta Anggota Polsek Neglasari sangat butuh bantuan dan informasi dari masyarakat dalam mengantisipasi Gangguan Kamtibmas,” paparnya disambut antusias peserta kegiatan dilokasi.

Masih ditempat yang sama, Sekretaris  Kelurahan Kedaung Wetan, Munardi menyampaikan apresiasi atas kegiatan silaturahmi yang dilaksanakan oleh Kapolsek Neglasari di wilayah Kelurahan Kedaung Wetan. Ia berharap, melalui silaturahmi tersebut suasana kamtibmas di wilayah pemerintahanya dapat semakin kondusif.

Baca Juga   Kapolda Metro Jaya Lantik 7 Pejabat Baru Di Jajarannya

“Dengan adanya kegiatan silaturahmi ini bisa menjadi suatu pelajaran bagi kita semua. Kita harus saling mengingatkan kepada anak-anak kita agar hati-hati dalam pergaulan. Mari kita jaga keamanan wilayah Kedaung Wetan ini dari pelaku Curat, Curas, dan Curanmor,” tandasnya.

Hadir dalam kegiatan, Kanit Binmas Iptu Sapuan, SH.Kanit Intelkam, Iptu Hadi Subroto. Binmas Kel. Kedaung Wetan Bripka Marhadi. Sekel Kedaung Wetan, Munardi Ketua LPM Kedaung Wetan, Boby Nurjaman, para Ketua RT dan para Ketua RW se- Kedaung Wetan. Para Tokoh pemuda, agama, masyarakat se Kedaung Wetan.