Penelitian Manajemen Pengelolaan Keuangan dan Supervisi Fungsi Sat Sabhara Oleh Puslitbang Polri di Polres Kukar

SIDIKPOST| Kepolisian Resor Kutai Kartanegara menerima Kedatangan Tim Puslitbang Polri Dalam Rangka Penelitian Pengelolaan Manajemen Keuangan dan Supervisi Fungsi Sat Sabhara yang bertempat di Ruang Catur Prasetya Polres Kukar, Selasa (15/11/19).

Dalam kegiatan tersebut Tim Puslitbang Polri yang dipimpin oleh Kabid Gasbin Puslitbang Polri KBP Drs. M. Asrul Azis M. AP didampingi KBP Drs. Guntur Setyanto, M. Si sebagai petugas Supervisi, bersama Dosen STIK-PTIK sebagai Konsultan Dr. Vita Mayastinasari M.Si, Analis Puslitbang Polri AKBP. Syahrial M.Said, S.I.K dan PENATA Fahar Istiono, S.T yang diterima oleh Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar, S.IK, M.SI yang diwakilkan Wakapolres Kukar KOMPOL Wiwit Adisatria, SH, SIK, MT., didampingi Kabag Ren Polres Kukar, Kasat Sabhara Polres Kukar, Kasi Keu Polres Kukar, dihadiri anggota Sabhara Polres Kukar sebanyak 25 Personil.

Advertisements

Pada kesempatan tersebut, tim litbang polri juga melakukan tatap muka kepada anggota Sabhara terkait usulan norma indeks yang sesuai dengan kebutuhan tugas fungsi sabhara dan pencapaian target kerja fungsi sabhara.

Baca Juga   Dukung Pelaksanaan Tugas, Propam Polres Kukar Gelar Gaktiblin

Tim yang diketuai oleh Kabid Gasbin Puslibat Polri Kombes Pol. Drs. Asrul Aziz, M.AP., bertujuan untuk meneliti dan mengetahui norma Indeks keuangan yang dibutuhkan oleh personel Sat Samapta untuk bertugas di lapangan. Sesuai dengan tugasnya di lapangan, Personel Sat Samapta mengemban tugas preventif (pencegahan) sangat lah penting dalam menjaga situasi kamtibmas disuatu wilayah.

Kombes Pol Guntur Satyanto M.Si menambahkan tugas Sat Samapta ini merupakan tulang punggung Polri, karena keberhasilan kerja Polri tercapai apabila tidak terjadi gangguan kamtibmas di suatu wilayah. Untuk menunjang tugas Personel Sat Samapta dibutuhkan juga sarana prasarana, keuangan dan logistik yang sesuai. ” Logistik memang tidak pernah memenangkan perang, namun perang tidak akan pernah menang jika tidak ada logistik ” ucap Kombes Pol Guntur, menjelaskan betapa pentingnya logistik untuk pelaksanaan tugas.

Kegiatan dilanjutkan dengan penelitian kepada personel dengan cara pengisian kuisioner dan wawancara mendalam. Kegiatan ini untuk melihat implementasi pengusulan biaya Norma Indeks Khusus untuk giat Pam, Turjawali, Tipiring dan Jaga Kawal serta kemampuan akuntabilitas pengelolaan keuangan kegiatan operasional.

Baca Juga   Patroli Antisipasi Premanisme Hukum Polres Kutai Kartanegara

Selanjutnya Ketua TIM berharap melalui kegiatan ini nantinya dapat meningkatkan kinerja fungsi sabhara dan kualitas pelayanan prima fungsi sabhara.