SIDIKPOST| Kukar – Wujud nyata kepedulian Polri terhadap ketahanan pangan terus ditunjukkan di tingkat desa. Bhabinkamtibmas Desa Loa Janan Ulu, Aipda Suwarno, turun langsung ke lahan pertanian bersama warga untuk mengecek perkembangan tanaman jagung yang tengah dibudidayakan masyarakat, Minggu (28/12/2025).
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pendampingan Bhabinkamtibmas terhadap program pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan sekaligus mendorong peningkatan produktivitas pertanian di wilayah desa binaan. Kehadiran Polri di tengah aktivitas pertanian diharapkan mampu memberikan rasa aman, motivasi, serta semangat bagi para petani.
Aipda Suwarno menyampaikan bahwa pendampingan ini tidak hanya sebatas pemantauan, namun juga sebagai bentuk dukungan moril kepada masyarakat agar tetap konsisten dan optimis dalam mengelola lahan pertanian. Menurutnya, komoditas jagung memiliki peran penting sebagai salah satu penopang ketahanan pangan desa.
“Kami akan terus hadir mendampingi warga, memastikan keamanan lahan pertanian, sekaligus memberikan motivasi agar hasil panen nantinya bisa maksimal dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Aipda Suwarno.
Ia juga mengapresiasi semangat warga Desa Loa Janan Ulu yang tetap berkomitmen mengembangkan sektor pertanian di tengah berbagai tantangan. Kolaborasi antara Polri dan masyarakat ini dinilai menjadi kunci dalam menjaga keberlanjutan program ketahanan pangan di tingkat desa.
Sementara itu, warga setempat menyambut positif kehadiran Bhabinkamtibmas yang aktif turun ke lapangan. Mereka menilai kehadiran aparat kepolisian memberikan rasa aman sekaligus menambah semangat dalam mengelola lahan pertanian.
Melalui sinergi yang terus terjalin antara Polri dan masyarakat, diharapkan sektor pertanian desa semakin produktif dan mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian serta kesejahteraan warga.
(*)







