Jum’at Curhat Polres Kutai Kartanegara Bersama Wakil Ketua Tim DOB Kutai Tengah

SIDIKPOST | Kukar – Polres Kutai Kartanegara gelar Jum’at Curhat Bersama Wakil Ketua Tim DOB Kutai Tengah yang dilaksanakan di kediaman Yahya Ubay, kali ini Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Hari Rosena diwakilkan Kasat Intelkam AKP Andy Wahyudi, Jum’at (17/11).

“Jum’at Curhat ini merupakan kegiatan dialog atau pertemuan informal yang bertujuan untuk mendengarkan aspirasi, curhat, atau masukan dari masyarakat atau pihak-pihak terkait,” ujar AKP Andy.

Advertisements

Sambungnya, kegiatan semacam ini dapat menjadi forum untuk saling berkomunikasi, membangun hubungan yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat, serta mendengarkan pandangan atau masukan terkait situasi dan kondisi keamanan di wilayah tersebut.

Pada kesempatan itu, AKP Andy juga mengingatkan tokoh – tokoh Adat agar waspada menjelang pemilu atau di tahun politik ini banyak isu yang sifatnya provokatif terutama di medsos seolah olah mengadu domba masyarakat unutk membuat kegaduhan.

“mari kita bahu membahu memberikan edukasi ke masyarakat agar tidak mudah termakan isu negative sehingga diwilayah kita dapat tercipta sitkamtibmas yang kondusif.

Baca Juga   Kunjungan Kerja Jalasenastri Cabang 3 Korcab IV DJA I Sukseskan Serbuan Vaksinasi Covid-19

Sementara Yahya Ubay menyampaikan terima kasih kepada Polres Kukar karna sudah diberikan waktu untuk berkomunikasi langsung dengan unsur pimpinan Polres Kukar.

“Dalam kesempatan ini kami siap membatu tugas kepolisian dalam menjaga ketentraman di Masyarakat dengan memberikan edukasi dan himbauan kepada masyarakat khusus masyarakat Dayak pada umumnya,” tuturnya. ( SDP )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *