PENGAMANAN SEPAK BOLA LIGA – 1 INDONESIA ANTARA MITRA KUTAI KARTANEGARA VS PERSELA LAMONGAN

KUKAR – Bertempat di halaman parkir Stadion Madya Aji Imbut Kec. Tenggarong Seberang Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) telah dilaksanakan Apel Gabungan dlm rangka Pengamanan Sepak Bola “Gojek Liga-1” Indonesia antara Mitra Kukar vs Persela Lamongan. Jumat (09/11/2018) jam 15.00 wita.

Pengambil Apel Kasubbag Hukum Polres Kukar AKP SUDIRO.
Hadir dalam pelaksanaan Apel Pengamanan yaitu para Kabag, Kasat, Perwira Polres Kukar, Pasukan Pengamanan dari Polres Kukar dan Kodim 0906/Tgr serta Perkuatan dari Polsek Jajaran Polres Kukar.

Advertisements

Dalam Arahan Pengambil Apel sbb :
1. Hari ini kita kembali melaksanakan pengamanan Sepak Bola yang akan bertanding Mitra Kukar Fc selaku tuan rumah yang akan menjamu tamunya Persela Lamongan dalam pertandingan putaran kedua Liga Indonesia.
Diharapkan kepada seluruh Anggota untuk melaksanakan Pengamanan dengan sebaik – baiknya dan penuh rasa tanggung jawab sesuai dengan Ploting yang sudah di tentukan.

2. Cek semua pengunjung/penonton yang akan masuk ke Arena Tribun Stadion jangan ada yang membawa benda-benda keras atau barang yang berbahaya terutama Supporter.

Baca Juga   PSSI ANNIVERSARY CUP 2018 "Milla Ingin Pemain Rasakan Atmosfer Persaingan Keras"

3. Penonton dilarang membawa korek api dan benda berbahaya lainnya, bagi yang membawa bendera agar tidak menggunakan tiang bendera dari kayu ataupun pipa paralon ukuran panjang, yang boleh digunakan pipa paralon ukuran kecil dan panjang maksimal 30 – 50 cm sesuai hasil kesepakatan Panitya pada rapat MCM.

4. Selanjutnya setelah Apel semua anggota dapat menempatkan diri pada tempat / pos masing-masing sesuai plotingan.
Pertandingan akan dimulai (Kick Of) pada jam 16.30 wita.

Apel persiapan pengamanan selesai jam 15.25 wita berjalan dengan aman dan lancar.( Lisin/ls).