Tersangka pencuri di Apartemen Thamrin Residen Tower C, Tanah Abang, Jakarta Pusat, dibekuk warga, Kamis (8/11/2018) dinihari. Pelaku bahkan digebuki penghuni sebelum diserahkan Satpam setempat.
Tersangka bernama Dedi, 33 tahun, dengan wajah memar akibat diamuk massa kemudian diserahkan ke Polsek Metro Tanah Abang. Petugas juga menyita dua laptop serta 2 charger hasil curian.
Kapolsek Metro Tanah Abang, AKBP Lukman Cahyono didampingi Kanit Reskrim Kompol Supriyadi, menuturkan kejadian sekira pukul 02.00 WIB, namun sebelum pelaku masuk ke apartemen lantai 31, yang dihuni Winardi, 32 tahun, pencuri laptop tersebut siang harinya sudah ngumpet dan tiduran di tangga darurat dan tak seorangpun mengetahui keberadaannya.
“Saat pelaku membobol apartemen , penghuni ketika itu sedang keluar,” ujar Kompol Supriyadi.
Tak pelak lagi, pelaku kemudian keluar dari persembunyian dengan leluasa masuk ruangan setelah merusak kunci pintu ruang tamu. Begitu pintu terbuka, maling tunggal kemudian mengacak-acak isi ruangan. Melihat ada dua laptop serta 2 charger diatas meja kemudian diambil.
Namun pelaku sempat mencari barang berharga lainnya tapi tidak ditemukan. Karena barang berharga lain tidak ditemukan, pelaku kemudian kabur dengan membawa dua laptop berikut charger melalui lief. Tapi tak lama kemudian pemilik rumah datang dan setibanya lief di lantai 31 sempat melihat pria yang dicurigai turun lief.
Setibanya korban di depan pintu kamar, melihat kunci sudah rusak dan korban pun langsung mencurigai pria yang buru-buru masuk ke lief itu. Berkat ketenangan dan kesigapan korban, ia kemudian cepat menghubungi petugas keamanan yang berada di tiap lantai.
Begitu korban mengejar pelaku lewat anak tangga, ternyata maling tersebut sudah ketangkap petugas keamanan apartemen di lantak dasar. Tersangka sempat diamuk massa kemudian diserahkan dan dijemput petugas kepolisian Polsek Metro Tanah Abang.
Dari tangan pria pengangguran yang mengaku baru pertama kali berbuat kemudian diamankan berikut barang bukti dua laptop dan charger hasil curian.( Lisin/ls).
Komentar ditutup.