SATUAN Lalulintas (Sat Lantas) Polres Kutai Kartanegara (Kukar) punya cara sendiri dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-73. Melalui Satuan Pelayanan Administrasi (Satpas)-nya, Sat Lantas Polres Kukar memberikan Surat Izin Mengemudi (SIM) A dan SIM C gratis. Khusus bagi warga Kukar yang lahir pada 17 Agustus. Walhasil, Selasa (14/8) kemarin, sebanyak 15 warga menerima SIM A maupun SIM C gratis tersebut.
“Alhamdulillah saya mendapatkan perpanjangan SIM A gratis. Terima kasih Pak Kapolres dan Pak Kasat Lantas,” ungkap Usman, warga Tenggarong yang menerima pembuatan SIM gratis tersebut.
Selain Usman, sejumlah warga lainnya menerima pembuatan baru maupun perpanjangan SIM A atau SIM C gratis kemarin, yakni Heriyanto (perpanjangan SIM C), Rachmah M (SIM C baru), Sutrisno (perpanjangan SIM A dan SIM C), D Soedirja (perpanjangan SIM C), Syamsuddin (perpanjangan SIM A dan SIM C), Indri AP (perpanjangan SIM C), Suriansyah (perpanjangan SIM C), Rizki Aditia A (SIM C baru), Ariyansyah (SIM C baru), Andriana (perpanjangan SIM C), Syaid A (perpanjangan SIM C), Badri (SIM C baru), Sugihartono (perpanjangan SIM C) dan M Abniansyah (perpanjangan SIM C).
Bahkan, kemarin secara simbolis Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar menyerahkan SIM kepada masing-masing warga. Sebagai informasi, selain lahir 17 Agustus, syarat lainnya bagi peserta pembuatan SIM Gratis itu harus memiliki e-KTP Kukar, membawa surat keterangan kesehatan dari dokter serta lulus tes teori dan praktik bagi pemohon baru. Ini jadi salah satu bentuk penghargaan ke warga Kukar yang lahir bertepatan Hari Kemerdekaan RI.
“Program SIM Gratis ini dilaksanakan sampai Kamis (16/8) besok. Kami juga menggelar kerjasama dengan LKP Berkat Karya Tenggarong, dalam memberikan pelatihan mengemudi secara baik dan benar kepada warga yang memohon pembuatan SIM A baru. Dengan harapan semakin banyak masyarakat Kukar jadi pelopor keselamatan berlalulintas,” jelas Kapolres Anwar didampingi Kepala Satuan (Kasat) Lantas AKP Ramadhanil.(lsn/ls/idn/Aba-007)