8 Personelnya Naik Pangkat, Koramil Bojonggede Gelar Syukuran

SIDIKPOST| BOGOR – Komandan Rayon Militer (Danramil) 04/Bojonggede Kapten Chk Edy Sugiharto mengadakan syukuran dalam rangka kenaikan pangkat personelnya satu tingkat lebih tinggi, bertempat di Makoramil 04/Bojonggede, Jumat (05/04/2019).

Dalam pengarahannya, Edy menyampaikan ucapan selamat atas kenaikan pangkat penghargaan yang diterima oleh 8 personelnya.

Advertisements

“Alhamdulillah, dari 8 personel Koramil 04/Bojonggede yang mengikuti ujian kenaikan pangkat, semuanya lulus. Selamat atas kenaikan pangkatnya,” kata Edy di Makoramil Bojonggede.

Menurut Edy, momentum kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi bagi prajurit Koramil 04/Bojonggede, bukan hal yang biasa, tetapi kenaikan pangkat ini tentunya diraih dari hasil kerja keras dan disiplin serta prestasi kerja yang baik.

“Sehingga dicapai penilaian yang tepat serta sesuai dengan kriteria untuk dinaikkan pangkatnya setingkat lebih tinggi,” jelas Edy.

Karena itu, Edy mengharapkan kepada seluruh personelnya untuk senantiasa meningkatkan kedisiplinan agar personel yang akan mengikuti Ujian Kenaikan Pangkat (UKP) diperiode berikutnya, lulus keseluruhan.

“Saya tidak akan membiarkan anggota Koramil Bojonggede yang nantinya mengikuti UKP sampai tidak lulus. Saya akan berupaya, kalian harus lulus semua,” ujar Edy.

Baca Juga   Pembina Santri Tenggelam Di Sungai Cianteun Di Temukan Sudah Tak Bernyawa

Dalam kesempatan tersebut, Edy juga mengingatkan agar prajurit Koramil 04/Bojonggede terus pantau situasi dan kondisi wilayah jelang Pemilu 2019, dan terus jaga netralitas TNI.

Terkait ini, Edy memberikan penekanan berupa poin-poin penting untuk seluruh prajurit, sehingga nantinya dijadikan pedoman serta diaplikasikan dalam menjalankan tugas pokok.

Hadir diacara tersebut, Ketua Ranting Persit Koramil Bojonggede dan jajarannya, Sekcam Kecamatan Bojonggede, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta seluruh personel Koramil 04/Bojonggede. (Red)