SIDIKPOST| NUNUKAN – Kodim 0911/Nnk terus menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama di wilayah Kabupaten Nunukan. Kali ini Kodim 0911/Nnk menggandeng unsur FKUB yang ada di wilayah dan menggelar kegiatan bakti sosial ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kab. Nunukan.
Dandim 0911/Nnk Letkol Czi Abdillah Arif, S.I.P bersama-sama seluruh perwira staf dan pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LVIII serta para tokoh agama yang nantinya akan memimpin Doa kepada yang sakit yakni Ibu Pendeta Nita Kristin, Ibu Suster Yulian dan Bapak Abdullah dari Kantor Agama Nunukan.
Dandim menuturkan kegiatan yang dilakukan ini merupakan suatu bentuk kegiatan bakti sosial sekaligus wujud kepedulian TNI AD khususnya satuan teritorial Kodim 0911/Nunukan kepada masyarakat yang ada di Kab. Nunukan.
“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan jalinan tali silaturahmi, menguatkan tolerasi antar sesama dan tentunya untuk memberikan semangat kepada saudara-saudara kita yang sedang dirawat di RSUD”, ujarnya.
Selain dalam rangka mempererat sinergitas antara TNI dan masyarakat juga sebagai bukti bahwa TNI AD selalu ada dan dekat dengan masyarakat.
“Kami harus terus meningkatkan kepedulian dan perhatian terhadap warga yang ada di Kabupaten Nunukan, karena kami meyakini bahwa bersama rakyat TNI kuat,” jelasnya.
Sementara itu salah satu warga yang dijenguk menuturkan keharuannya sekaligus kebahagiaan ketika mendapat perhatian dari para anggota TNI yang turun langsung kerumah sakit untuk menjenguk dirinya.
“Dikunjungi dan dimotivasi para anggota TNI di tengah kesibukan mereka sebagai prajurit adalah suatu hal yang sangat berharga bagi masyarakat kecil seperti saya.Terima kasih atas perhatian dan kepeduliannya,” ucap Ibu Salimah. ( Red).