Maruarar Sirait dan Tito Karnavian Tinjau Layanan Publik dan Hunian di Kota Tangerang

SIDIKPOST | Tangerang, 14 Januari 2025 – Menteri Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PKP) RI, Maruarar Sirait, S.IP, bersama Menteri Dalam Negeri, Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Drs. H. Tito Karnavian, M.A., Ph.D., melakukan kunjungan kerja ke Kota Tangerang. Kegiatan ini mencakup kuliah umum di Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT), peresmian Mal Pelayanan Publik, dan peninjauan Rusunawa Cipta Griya Neglasari.

Kunjungan diawali di UMT pada pukul 12.21 WIB. Dalam kuliah umum bertema “Mewujudkan Asta Cita Menuju Indonesia Emas 2025”, Maruarar Sirait menekankan pentingnya gotong royong untuk menciptakan hunian layak bagi rakyat. Acara ini dihadiri oleh 230 peserta, termasuk mahasiswa dan akademisi.

Advertisements

Setelahnya, kedua menteri menikmati kuliner khas Tangerang di Jl. M. Yamin, sebelum melanjutkan perjalanan ke Mal Pelayanan Publik Pemkot Tangerang. Di sana, mereka meresmikan gedung baru dan menyaksikan langsung pelayanan pengurusan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG).

Kegiatan berlanjut ke Rusunawa Cipta Griya Neglasari, tempat para menteri menyapa warga dan menyerahkan alat bantu jalan untuk lansia. Dalam sambutannya, Maruarar Sirait menyampaikan,

Baca Juga   DANKORMAR Mengikuti Lomba Menembak Piala Kemerdekaan

“Saya bahagia melihat masyarakat Kota Tangerang terbantu melalui program rumah susun ini. Kolaborasi pemerintah pusat dan daerah sangat penting untuk memastikan keberlanjutan program ini.”

Tito Karnavian menambahkan, pemerintah akan terus mengevaluasi program perumahan rakyat untuk memastikan target tercapai.

“Kami berkomitmen mendukung penuh pembangunan hunian layak bagi masyarakat,” ujarnya.

Turut hadir dalam kunjungan ini Pj. Gubernur Banten, Dr. Ucok Abdulrauf Damenta, S.Sos., Mag.rer.publ., CGCAE; Pj. Walikota Tangerang, Dr. Nurdin; Ketua DPRD Kota Tangerang, Rusdi, S.IP; serta pejabat lainnya.

Kunjungan ini berakhir pukul 18.35 WIB, mencerminkan sinergi pemerintah pusat dan daerah dalam menghadirkan layanan publik dan hunian layak untuk rakyat. ,

Penulis : Ardhi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *