Lindungi Sistem Keamanan Jaringan, Bupati Zaki Launching tangerangkab-CSIRT

SIDIKPOST | Tangerang Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melaunching Kabupaten Tangerang Computer Security Insident Response Team (tangerangkab-CSIRT) yang digagas oleh Diskominfo Kabupaten Tangerang. Acara tersebut digelar di ICE BSD City Kecamatan Pagedangan Kabupaten Tangerang, Senin (21/11/2022).

Bupati Zaki mengatakan tangerangkab-CSIRT nantinya untuk melindungi dan menjaga sistem keamanan jaringan khususnya cyber di Kabupaten Tangerang bekerja sama dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan Provinsi Banten.

Advertisements

“Hari ini launching dari Tangerangkab-CSIRT yaitu Computer Security Insident Respond Tim, yang dimana Tangerangkab-CSIRT ini bertugas salah satunya untuk melindungi data dan juga dokumen-dokumen pemerintah maupun di opd-opd se-Kabupaten Tangerang. CSIRT ini juga terkoneksi dengan provinsi dan BSSN,” ungkap Bupati Zaki.

Bupati berharap dengan adanya tangerangkab-CISRT, kecenderungan anomali ataupun insiden-insiden untuk percobaan pembobolan data atau peretasan baik dari kabupaten ke pusat dan Propinsi Banten ataupun sebaliknya bisa dideteksi lebih dini dan dapat segera diantisipasi segala dampak serta penanggulangannya.

“Saya sangat mengapresiasi Diskominfo Kabupaten  Tangerang yang telah memprogram dan meluncing tim keamanan ini. Semoga keamanan dan keselamatan data dan dokumen yang ada di Kabupaten Tangerang bisa lebih terjaga dan integritasnya bisa dipercaya,” harapnya.

Baca Juga   Dalam Seminggu ,Polres Jakbar Ungkap Sabu 44 Kg dan 101.355 Butir Pil Ecstasy

Perlu diketahui, Tangerangkab-CSIRT atau Tim Tanggap Insiden Keamanan Komputer Kabupaten Tangerang merupakan tim yang dibentuk untuk untuk melakukan penanggulangan insiden, mitigasi insiden, investigasi dan analisis dampak insident, serta pemulihan pasca insident keamanan siber di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang.

Acara tersebut juga dihadiri oleh: Direktur Keamanan Cyber BSSN, Sekdis Kominfo Propinsi Banten, Perwakilan Unsur Forkopimda dan Kadis Kominfo Kab. Tangerang.

( SAIPUL BAHRI )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *