SIDIKPOST | Pekan Paralimpik Nasional (Peparanas) XVI tahun 2021 yang secara resmi dibuka oleh Wakil Presiden RI
K.H. Ma’ruf Amin pada tanggal 5 November 2021 di Stadion Mandala Jayapura Provinsi Papua telah mengukir
sejarah dan menjadi kebanggaan selain bagi masyarakat Papua namun juga bagi seluruh bangsa Indonesia.
Dalam sambutan pada acara pembukaan tersebut, Wakil Presiden RI K.H. Ma’ruf Amin menyampaikan bahwa
penyelenggaraan Peparnas XVI merupakan komitmen pemerintah untuk mewujudkan kesetaraan bagi seluruh
masyarakat Indonesia khususnya kelompok difabel.
Wakil Presiden Apresiasi Peparnas XVI Papua
Lebih lanjut Wapres RI memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah menyiapkan pelaksanaan Peparnas XVI Papua.
Acara pembukaan Peparnas XVI tidak kalah dengan pembukaan PON XX lalu dimana dalam penyelenggaraannya
begitu spektakuler. Kesuksesan acara tersebut merupakan kerjasama dari semua pemangku kepentingan sehingga
dapat berjalan dengan aman dan lancar termasuk di dalamnya bidang pengamanan.
Dalam pelaksanaannya Kodam XVII/Cenderawasih turut ambil bagian berperan aktif dalam bidang pengamanan untuk
menyukseskan pesta olahraga paralimpik tingkat Nasional yang memperlombakan 12 cabang olahraga yang baru pertama kali dilaksanakan di Indonesia Bagian Timur khususnya Provinsi Papua.
Pada acara pembukaan Peparnas XVI, Kodam XVII/Cenderawasih telah mengerahkan lebih kurang 1.700 personel untuk melaksanakan pengamanan.
Kerjasama yang dilakukan oleh semua pihak keamanan yang dilaksanakan secara terus menerus oleh Kodam XVII Cenderawasih, Polda Papua, Lantamal X Jayapura dan Lanud Silas Papare telah memberikan kelancaran dalam pelaksanaan acara pembukaan Peparnas XVI.
Hal tersebut sejalan dengan arahan dari Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono, M.A untuk
melaksanakan koordinasi dan komunikasi secara terus menerus sehingga kegiatan acara pembukaan Peparnas XVI
dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses. (Pendam XVII/Cenderawasih)