SIDIKPOST | (Boven Digoel-Papua). Wakil Bupati Kab. Boven Digoel Chairul Anwar membuka secara resmi TNI Manunggal Membangun Desa ke-109 Tahun 2020 Kodim 1711/Boven Digoel dengan tema “TMMD Pengabdian Untuk Negeri”, bertempat di Kantor Bupati Boven Digoel, Kampung Persatuan, Distrik Mandobo, Kab. Boven Digoel, Papua, Selasa (22/9/2020).
Dimasa pandemi Covid-19, upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-109 tahun 2020 Kodim 1711/Boven Digoel ditiadakan sesuai dengan Protokol Covid-19 yang selama ini telah dilaksanakan guna mencegah penyebaran Covid-19.
Wakil Bupati Kab. Boven Digoel Chairul Anwar dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemerintah daerah dalam hal ini mendukung penuh apa yang menjadi tujuan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa ke-109 tahun 2020 Kab. Boven Digoel.
“Dengan adanya TMMD ke-109 tahun 2020, masyarakat Kampung Kakuna dapat mendukung kegiatan ini dengan sungguh-sungguh agar sasaran yang ingin dicapai dapat terealisasikan dengan baik,” harapnya.
Komandan Kodim (Dandim) 1711/Boven Digoel Letkol Czi Daniel Panjaitan mengatakan bahwa kegiatan TMMD yang resmi dimulai pada hari ini, ditandai dengan penandatanganan dan penyerahan proyek pekerjaan dari Pemerintah Daerah Boven Digoel kepada Dandim 1711 selaku Komandan Satgas (Dansatgas) TMMD ke-109 tahun 2020.
Dandim juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan pemerintah beserta masyarakat atas terlaksananya kegiatan TMMD. “Untuk itu dari satu minggu lalu kami telah mendorong bahan-bahan material berupa semen, pasir dan kayu serta bahan baku lainnya yang sampai saat ini terus dilakukan meskipun dalam kondisi cuaca kurang mendukung, sehingga dapat segera dimulai pengerjaannya,” terangnya.
Lebih lanjut dikatakan bahwa untuk personel yang terlibat sebanyak 150 orang, dimana merupakan personel gabungan antara TNI-Polri, Pemerintah Daerah dan masyarakat yang nantinya akan dibagi menjadi dua bagian, ada yang melaksanakan kegiatan fisik dan non fisik.
Dandim 1711/Boven Digoel Letkol Czi Daniel Panjaitan berharap, dengan kehadiran personel TMMD di Kampung Kakuna dapat membangun persaudaraan antara TNI-Polri dengan masyarakat, sehingga pembangunan bisa terlaksana dengan baik.
“Selama kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa, personel yang terlibat agar selalu mematuhi arahan dalam menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19,” tandasnya. (Penrem 174 Merauke).