LMP Mada DKI Jakarta dan Jabar Bantu Pengurusan dan Pemulangan Jenazah Pekerja Imigran Indonesia Atin Permana

SIDIKPOST| Jakarta – Laskar Merah Putih Mada DKI Jakarta bersama Mada Jawa Barat membantu pemulangan Dan Pengurusan Jenazah Atin Permana Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Kabupaten Sumedang Jawa Barat Yang meninggal di sebabkan Penyakit Lumpuh atau Sepctic Shock With Multi Organ Failure.

Almarhumah Atin Permana sendiri adalah warga Dusun Cikaraha RT 03/04, Desa Bugel, Kecamatan Tomo, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Advertisements

Menurut Ketua LMP Mada DKI Jakarta H. Pendi HT bahwa ketika jenazah Atin Permana tiba di Bandara Soekarno Hatta anggota LMP Mada DKI Jakarta bersama Mada Jawa Barat Pimpinan Ukur Purba dan Bunda Endan Setya ningsih segera menyambut dan mengurus pemulangan Jenazah Pekerja Migran Indonesia (PMI) tersebut.

” Kami berterima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu Jenazah Pemulangan Almarhumah Atin Permana, Mulai Dari Polres Bandara Soekarno Hatta, Imigrasi, dan semua pihak yang terlibat Mulai dari Malaysia sampai tiba di indonesia yang tak bisa kami sebutkan satu persatu ” Ucap H. Pendi HT, Sabtu ( 11/07/2020) malam.

Baca Juga   Di Tengah Tugas Operasi Angkatan Laut Militer, 2 KRI Kolinlamil Berlatih Bersama

Lanjutnya,Kepedulian ini sesuai dengan Tri Dharma LMP, akan selalu,saya ulangi lagi akan selalu membantu sesama anak bangsa di manapun berada yang terkena kesulitan dan musibah karena ini sesuai arahan dari ketua umum Adek Erfil Manurung SH.

“Untuk pemulangan Jenazah Almarhumah ini sampai di kediaman keluarganya , Kami Mada DKI sendiri berkoordinasi dengan LMP Jawa Barat, di bawah pimpinan saudara Ukur Purba,” Tambahnya.

Ia sendiri bersama keluarga besar LMP di seluruh nusantara mendoakan agar amal ibadah almarhuma di terima di sisi tuhan yang maha esa dan bagi keluarga yang di tinggalkan agar sabar dan menerima ini sebagai cobaan yang maha kuasa.

“Almarhumah ini adalah pemberi devisa kepada negara kita tercinta indonesia, Semua saudara kita yang
Bekerja sebagai Pekerja Migran Indonesia (PMI) di luar negeri telah menyumbang dan berbuat untuk negara ini, jadi kita sebagai anak bangsa wajib membantu dan peduli ketika mereka membutuhkan sedikit uluran tangan kita. ” Tegasnya.

Menurutnya kembali,LMP selalu fokus dengan kegiatan sosial serta akan selalu membantu sesama anak bangsa.

Baca Juga   Laskar Merah Putih Menyambangi Gedung Kementerian Hukum dan Ham

Terpisah, Ketua Umum LMP Adek Erfil Manurung merasa bangga apa yang sudah di lakukan Oleh Mada DKI Jakarta, Mada Jawa Barat Serta Ketua harian LMP wilayah Timur Bunda Endang Setyaningsih.

Sebelum nya di bulan Juli 2020 Atin Permana di beritakan mengalami kelumpuhan dan stroke selama 8 bulan di malaysia.

Pemberitaan tersebut berdasarkan informasi dari Ketua Fraksi PAN DPRD Sumedang H. Dudi Supardi, yang diperolehnya dari Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Jawa Barat. ( *).