Antisipasi Lonjakan Harga Sembako di Bulan Ramadan, Polsek Loa Janan Cek Harga di Pasar Subuh

SIDIKPOST| Kutai Kartanegara – Menjelang bulan suci Ramadan, Polsek Loa Janan melakukan pengecekan harga sembako di Pasar Subuh Loa Janan guna mengantisipasi lonjakan harga bahan pokok. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu (2/3/2025), dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Desa Loa Janan Ulu, Aipda Suwarno, bersama personel Polsek Loa Janan.

Dalam pengecekan tersebut, petugas memantau harga sejumlah komoditas utama, seperti beras, minyak goreng, gula, telur, dan daging ayam. Hasil pemantauan menunjukkan adanya sedikit kenaikan harga pada beberapa barang, namun masih dalam batas yang wajar.

Advertisements

“Kami ingin memastikan bahwa harga sembako tetap stabil dan ketersediaan barang mencukupi selama Ramadan. Jika ditemukan indikasi kenaikan harga yang tidak wajar, kami akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mencari solusinya,” ujar Aipda Suwarno.

Selain melakukan pengecekan harga, petugas juga berdialog dengan pedagang dan masyarakat untuk mendengar langsung keluhan serta kondisi pasar. Sejumlah pedagang mengakui bahwa harga dari pemasok memang mengalami sedikit kenaikan, namun mereka berupaya menjaga harga tetap terjangkau bagi masyarakat.

Baca Juga   Panglima TNI : Kunci Sukses Event Internasional di Lombok Tengah adalah Kerja sama

Polsek Loa Janan mengimbau masyarakat agar bijak dalam berbelanja dan tidak melakukan aksi pembelian berlebihan yang dapat memicu kelangkaan barang serta lonjakan harga. Ke depan, pihak kepolisian akan terus melakukan pemantauan harga sembako secara berkala guna menjaga stabilitas pasar selama bulan Ramadan.

Dengan adanya pengawasan ini, diharapkan masyarakat dapat menjalani ibadah puasa dengan tenang tanpa terbebani kenaikan harga bahan pokok yang signifikan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *