Polsek Ciledug bersama 4 pilar, Gelar Apel Bersama Penanggulangan Banjir 2018

Sidikpost.com—– Jelang tibanya musim penghujan diakhir tahun 2018, Kapolsek Ciledug Bersama empat pilar mengadakan apel gelar pasukan dalam rangka penanggulangan bencana Banjir 2018 di CBD wilayah hukum Polsek Ciledug. Kamis (22/11/18).

Hadiri langsung dalam apel pasukan, Kapolsek Ciledug Kompol Supiyanto, Dan Ramil 04 Ciledug Di wakili oleh Pelda Agus Fauzi, Wakapolsek Ciledug AKP Bambang Legono, Camat Larangan Dimyati, Satpol PP, Mitra Jaya Koramil Ciledug, Fkpm Polsek Ciledug, pihak Puskesmas serta Damkar Karang tengah.

Advertisements

“Kegiatan ini Melaksanakan atensi Kapolres Tangerang Kota agar turut serta dalam apel pasukan siaga penanggulangan bencana banjir, untuk kekuatan Apel pasukan terdiri dari TNI 5 personil, Polisi 40 personil, Satpol PP 38, Damkar 15, Mitra Jaya 15, FKPM 20 personil,” Ujar Kapolsek.( Ls/is).