Polsek Metro Tanah Abang Berhasil Ringkus Calo Tiket Asian games 2018

Petugas Polsek Metro Tanah Abang menangkap tiga terduga pelaku calo tiket di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa 21 Agustus 2018. Penangkapan dilakukan di sekitaran Pintu 5 GBK dengan barang bukti beberapa lembar tiket pertandingan bola voli.

Advertisements

Ketiga orang yang ditangkap itu berinisial HG, MS, dan MY. “Untuk perkara penjualan tiket bola voli tidak resmi,” kata Kapolsek Metro Tanah Abang, AKBP Lukman Cahyono, ( 22/08/2018).

Kapolsek menjelaskan, HG membeli lima tiket voli Asian Games 2018 di loket Pintu 5 GBK sekitar pukul 08.00 WIB. Dia membeli dengan harga Rp 75 ribu per tiket. Pada Selasa siang sekira pukul 13.30 WIB, HG menjual dua tiket di antaranya seharga Rp 250 ribu kepada MS yang kemudian hendak menjualnya kembali seharga Rp 300 ribu. Tiket belum terjual Saleh berhasil sudah dibekuk.

“Polisi membawa barang bukti dua tiket itu dan uang Rp 200 ribu hasil penjualan tiket yang lain,” ujar Kapolsek.

Adapun MY juga ditangkap untuk dugaan serupa. Polisi menangkapnya di Pintu 5 GBK Senayan sekira pukul 14.30 WIB. Saat itu, MY dan kawannya bernama Indarto membeli dua tiket pertandingan badminton dari orang lain seharga Rp 300 ribu.

Baca Juga   Menaker: Perpres 20/2018 Penting untuk Genjot Investasi dan Ciptakan Lapangan Kerja

Sama seperti MS, MY ternyata hendak menjual kembali tiket dengan harga yang lebih tinggi. Dia berharap meraup untung Rp 100 ribu namun keburu diringkus aparat.

“Dua tiket akan dijual lagi dengan harga Rp 400 ribu, tapi belum terjual,” ujar Kapolsek.

Polsek Metro Tanah Abang sebelumnya telah menangkap dua orang dengan perkara serupa, yakni calo tiket, pada Senin 20 Agustus 2018. Saat itu barang buktinya berupa empat lembar tiket pertandingan badminton dan bola voli. ( lisin/ls).