Keluarga Besar Polres Kukar Nonton Bareng “Film 22 Menit”

KUKAR – Bertempat di Samarinda Square (Mall Robinson) sebanyak 80 orang hadir dalam acara Nobar yang diprakarsai Polres Kukar. Selasa, (24/07/2018) jam 17.15 wita.

Kapolres Kutai Kartanegara (Kukar) AKBP ANWAR HAIDAR, S.IK, M.SI, yang diwakili oleh Kasubbag Sarpras Polres Kukar IPTU ANDREAS LAK, SH mengajak Keluarga Besar Polres Kukar dan Polsek Jajaran Nonton Bareng ” FILM 22 MENIT ” di Studio Samarinda Square (Mall Robinson), Pemutaran ke 4 Kuota Polres Kukar dengan jumlah sekitar 80 orang yang terdiri dari Polres Kukar, Polsek Tgr, Polsek Tgr Seberang, Polsek Loa Kulu, Polsek Loa Janan dan Anggota Security Diksar Satpam Angkatan XXII sebanyak 36 orang.

Advertisements

Dalam Sambutan Kapolres Kukar yang diwakilkan kepada Kasubbag Sarpras IPTU ANDREAS LAK sebelum Nobar, terlebih dahulu memberikan Arahan tentang Arti dari TERORISME, RADIKALISME dan NARKOBA serta dampak bahayanya dengan maksud :

1. Agar dapat mengerti arti dari pada Terorisme, Radikalisme dan Narkoba.

2. Kalau sudah mengerti arti dan tahu bahayanya agar anggota & keluarga tidak terlibat dengan 3 hal tersebut.

Baca Juga   Komandan Pangkalan Utama TNI AL V Menerima Kunjungan kerja Waasrena Kasal

3. Agar bisa melihat gerak gerik warga di sekitar tempat tinggal dan apabila mengetahui ada yang mencurigakan segera melapor ke Polisi terdekat.

4. Bagi anggota Security yang sedang melaksanakan Diksar bisa melihat dan memperhatikan 3 hal tersebut di tempat kerja maupun di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing, apabila menemui hal mencurigakan segera lapor ke Polisi.Demikian ungkap Kasubbag Sarpras IPTU ANDREAS LAK SH, mengakhiri sambutannya. (lisin/ls/idn/ Aba – 007 ).