Tingkatkan Kemampuan Prajurit Posal/Posmat, Lantamal XII Pontianak Gelar Latihan Keamanan Laut Tahun 2018

Jakarta, 12 Juli 2018,- Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan profesionalisme prajurit bidang operasi Keamanan Laut, Lantamal XII Pontianak menggelar Latihan Keamanan Laut TW. II Tahun 2018 bertempat di Gedung Malahayati Mako Lantamal XII Pontianak. Rabu (11/7)..

Dalam sambutan Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XII Pontianak Laksamana Pertama TNI Greg. Agung W. D. M. Tr. (Han) yang dibacakan oleh Asops Danlantamal XII Pontianak Letkol Laut (P) Herianto Tensianus Angi, S. E., bahwa TNI Angkatan Laut bertugas menegakkan hukum dan menjaga keamanan di wilayah laut yuridiksi nasional, sesuai dengan ketentuan hukum nasional dan hukum internasional yang telah di ratifikasi. Untuk itu, Lantamal XII Pontianak sebagai salah satu Komponen Utama Pertahanan Negara di Laut dimana wilayah Kerja Lantamal XII Pontianak diantaranya meliputi perairan Selat Karimata yang merupakan alur laut kepulauan Indonesia I (ALKI I), Laut Natuna dan perairan perbatasan di laut Natuna Utara yang berbatasan dengan negara tetangga/Malaysia sehingga memiliki potensi munculnya kerawanan dan pelanggaran kedaulatan serta pelanggaran hukum di laut. Untuk itu, dalam rangka mendukung salah satu tugas pokok dan fungsi lantamal XII Pontianak dalam penyelenggaraan operasi keamanan laut terbatas maka dibutuhkan prajurit yang memiliki pengetahuan, wawasan serta profesionalisme dalam melaksanakan tugas tersebut, sehingga latihan Kamla yang diselenggarakan tersebut merupakan sarana dalam menerapkan teori yang terkait dengan permasalahan Kamla.

Advertisements

Selain itu, Danlantamal XII Pontianak menambahkan agar para peserta mengikuti pelatihan Kamla ini dengan mencermati apa yang di sampaikan nara sumber sehingga dapat di terapkan dalam penugasan di wilayah Posal/Posmat, dengan harapan ke depan lebih ditingkatkan dalam pencapaian opskamla dan jalin kerjasama yang baik dengan instansi terkait. Latihan Kamla yang diselenggarakan meliputi kegiatan klasikal dengan pembekalan teori dan pengetahuan ke Kamlaan serta kegiatan praktek lapangan serta studi kasus. Untuk itu,

Baca Juga   Jambret HP, Dua Pria Pengangguran Diciduk Unit Reskrim Polsek Kembangan

Tujuan dilaksanakannya Latihan Keamanan Laut Tahun 2018 Lantamal XII Pontianak, untuk meningkatkan kemampuan personel yang bertugas di Posal/Posmat Jajaran Pangkalan Utama TNI AL ( Lantamal ) XII Pontianak di dalam penguasaan peraturan perundang – undangan dan kesamaan pola pikir dan pola tindak dalam pelaksanaan tugas pokok keamanan laut secara profesional dan proposional, sehingga harapannya dapat meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan prajurit yang bertugas di Posal/Posmat dalam laksanakan tugas operasional keamanan laut terbatas (Opskamlatas) dengan kemampuan personel menggunakan sarana patroli dengan “ Zero Accident ” di wilayah yuridiksi kerja Lantamal XII Pontianak.

Latihan keamanan laut (Latkamla) TW. II Tahun 2018, yang di gelar selama 3 hari tersebut melibatkan nara sumber dari Dinas Hukum Lantamal XII Pontianak, Unsur maritim KSOP, PSDKP, DJBC Pontianak kota dengan materi yang diberikan diantaranya materi tentang Tindak pidana perikanan, Prosedur pemeriksaan tindak pidana di laut, Tindak pidana pelayaran, Tindak pidana kepabeanan, Pemberkasan KAL/KRI dan Pemberkasan pangkalan. ( lisin)