Pangkoarmada I Pimpin Upacara Sertijab Dansatran Dan Pengukuhan Dansatkat Koarmada I

Jakarta, 18 Mei 2018– Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) I Laksamana Muda TNI Yudo Margono, S.E., M.M., memimpin pelaksanaan Upacara Militer dalam rangka Serah Terima Jabatan Komandan Satuan Kapal Ranjau (Dansatran) dan Pengukuhan Komandan Satuan Kapal Cepat (Dansatkat) di Jajaran Koarmada I, yang dilaksanakan di Dermaga Fasharkan Mentigi, Tanjung Uban, Jumat (18/5).

Dalam upacara ini, Dansatran Koarmada I diserahterimakan dari Kolonel Laut (P) Dodi Agus Prasetyo, S.Pi., M.A.P., kepada pejabat baru Kolonel Laut (P) Rizaldi, S.E., yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Lanal Ternate. Pada saat yang sama, Pangkoarmada I mengukuhkan pejabat baru Dansatkat Koarmada I, Kolonel Laut (P) Sirilius Arif Susbintoro, S.E., yang sebelumnya menjabat sebagai Asops Danguskamla Koarmada I. Upacara ini juga dihadiri oleh Komandan Guskamla Koarmada I beserta Staf, Komandan Lantamal IV Tanjung Pinang beserta Staf, Pejabat Utama Koarmada I, Para Komandan Satuan, dan seluruh Prajurit TNI AL serta ASN di lingkup Pulau Bintan, Tanjung Uban dan Tanjung Pinang.

Advertisements

Serah terima jabatan ini merupakan dinamika organisasi yang penting dalam rangka pembinaan organisasi secara utuh dan menyeluruh dengan segala aspeknya, sehingga mekanisme ini dapat menjadi proses yang berkesinambungan guna mendorong semangat pembaharuan dan penyegaran bagi peningkatan kinerja organisasi. Selain itu, serah terima jabatan ini juga merupakan proses estafet kepemimpinan yang disimbolkan dengan penyerahan tongkat komando dan Duaja Satuan.

Baca Juga   Anggota Patroli Polsek pakuhaji Laksanakan Patroli Biru

Jabatan yang baru saja diserahterimakan dan dikukuhkan merupakan jabatan di lingkungan Komando Pelaksana Pembinaan di Lingkungan Koarmada I. Satuan Kapal Cepat dan Satuan Kapal Ranjau memiliki peran yang sama, yaitu pembinaan kekuatan dan kemampuan tempur unsur-unsur organiknya dalam bidang tugasnya masing-masing dan dituntut mampu mencetak prestasi sesuai dengan bidang tugasnya. Sebagai contoh, Satuan Kapal Cepat berhasil melaksanakan uji coba penembakan Rudal C-705 di perairan utara Madura dan Satuan Kapal Ranjau telah melaksanakan Latihan Join Minex dengan Singapura, yang keduanya capai pada tahun 2017.

Pangkoarmada I telah memberikan arahan bagi pejabat yang baru untuk tetap memimpin satuan dengan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, memahami dan melaksanakan perintah harian Panglima Koarmada I, Profesional dan Proporsional dalam pelaksanaan tugas, melaksanakan pembinaan personel dengan peningkatan profesionalisme kematraan, meningkatkan kepedulian pada setiap kegiatan satuan, membangun sinergitas antar komponen TNI, Polri, dan instansi pemerintah, serta masyarakat guna tercapainya tugas Koarmada I. Tak lupa Pangkoarmada I juga memberikan instruksi agar seluruh Prajurit Satkat dan Satran untuk mendukung sepenuhnya terhadap pelaksanaan tugas Komandan yang baru, dan melaksanakan tugas dengan baik serta penuh rasa tanggungjawab.