Hari ini, PPK Kebon Jeruk Gelar Rapat Pleno Terbuka, Rekapitulasi & Penetapan Hasil Perhitungan Suara Pemilu 2019

Jakarta Barat – Pembukaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi & Penetapan Hasil Perhitungan Pemilihan Umum Tahun 2019 Tingkat Kecamatan Kebon Jeruk Kota Administrasi Jakarta Barat, Jumat (19/4/19)

Advertisements

Rapat Pleno terbuka yang dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Kebon Jeruk Lantai 4 Jalan Raya Kebon Jeruk Jakarta Barat yang resmi di buka oleh Camat Kebon Jeruk Saumun S, Sos yang di mulai hari ini, 18 April s/d 4 Mei 2019.

Dalam Rapat Pleno Terbuka di hadiri oleh Camat Kebon Jeruk Saumun S, Sos, Kapolsek Kebon Jeruk AKP Erick Ekananta Sitepu SH, SIK, MSI, Danramil 05/KJ Kapten Inf J Edi Suroso, Tapid Hartawan Ketua Panwaslu Kecamatan Kebon Jeruk, Ketua PPK H. Sanusi, Saksi dari partai-Partai dan dari DPD partai.

Camat Kebon Jeruk mengatakan, pelaksanaan Pemilu 17 April 2019 berjalan lancar dan aman.

“Dalam pemilu 17 April 2019 di Kecamatan Kebon Jeruk Jakarta Barat ini berjalan dengan aman, lancar dan tertib, dan hari ini dirinya Resmi membuka Rapat Pleno Terbuka,” Kata Camat Kebon Jeruk Saumun

Baca Juga   Pustakawan Sekolah Penggerak Minat Baca

Lanjutnya, Kelancaran pemilu aman, lancar dan tertib berkat dukungan para pasangan calon, Pihak kepolisian dan TNI serta partisipasi masyarakat. Ungkapnya

Dan mari kita Ikuti Rapat Pleno Terbuka sesuai aturan dan tata tertib Panitia Pemilih Kecamatan (PPK) dan kita akan bersama sama lihat rekapitulasi perhitungan suara, tambah camat.

Selanjutnya Kapolsek dalam sambutannya mengatakan, para saksi masing-masing dari partai tidak perlu ada kecurigaan kepada panitia karena kami dari kepolisian dan TNI netral dan mengamankan dalam perhitungan rekapitulasi suara ini.

“Kami dari pihak kepolisian menyampaikan, situasi keamanan dalam pemilu di Kebon Jeruk hingga saat ini aman kondusif dan tertib, dan tidak ada masalah yang menonjol,”Kata Kapolsek Erick

Kapolsek juga akan memasang CCTV di tempat penyimpanan Kotak Suara.

“Kami akan memasang CCTV di tempat penyimpanan Kotak Suara agar para saksi dari partai-partai nantinya dapat melihat rekaman-rekaman dari CCTV jika ada kecurangan-kecurangan yang terjadi, intinya Kepolisian dan TNI terus memantau dan siagakan personil kepolisian dan personil TNI untuk amankan Kotak suara,” Tuturnya.

Baca Juga   Jalan Sehat Meriahkan Family Gathering Ditpamobvit Polda Banten

Adapun sambutan Danramil 05/KJ Kapten Inf J Edi Suroso mengatakan, Pihaknya dari TNI dari awal mempersiapkan personilnya untuk keamanan pemilu hingga selesai.

“Pihak TNI khususnya koramil 05/KJ Kodim 0503/JB jauh sebelumnya telah menyiapkan personil untuk keamanan pemilu dan terus mengawal hingga tuntas hingga adanya pengumuman resmi dari KPU,” Tutup Danramil Kapten Edi.

Sedangkan Ketua PPK Kecamatan Kebon Jeruk H. Sanusi mengatakan, untuk rekapitulasi di kec Kebon Jeruk perhitungan di lakukan yaitu ,Presiden, DPR, DPD, DPRD secara langsung.

“Nanti perhitungannya setiap kelurahan kita hitung langsung ,untuk Presiden,DPR, DPD dan DPRD dan malam ini yang akan kita hitung Kel kelapa Dua dulu” pangkasnya.