SIDIKPOST | Kabupaten Tangerang – Pemerintah Kecamatan Teluknaga menggelar acara Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) tingkat Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang Tahun 2024, dengan tema “Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan.”
Acara tersebut dihadiri oleh Zamzam Manohara, S.STP, Camat Teluknaga, bersama Rizki Rizani Fachzi, S.IP., M.Si, Sekretaris Camat Teluknaga, serta Iptu I Wayan, Wakapolsek Teluknaga, bersama para Kepala Desa se-Kecamatan Teluknaga. Acara ini dilaksanakan di Alun-alun Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, pada 22 Oktober 2024.
Momentum Hari Santri Nasional (HSN) tingkat Kecamatan Teluknaga diperingati dengan upacara bendera yang dipimpin oleh Zamzam Manohara, S.STP, sebagai Pembina Upacara
Upacara ditandai dengan pengibaran Bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan “Indonesia Raya,” dilanjutkan pembacaan teks Pancasila oleh Pembina Upacara, serta ikrar Santri. Acara juga menampilkan atraksi Pencak Silat dan seni budaya oleh santriwati Kecamatan Teluknaga.
Dalam sambutannya, Zamzam Manohara mengajak umat Islam dan masyarakat Kecamatan Teluknaga untuk senantiasa menjadi lebih baik dari tahun ke tahun, serta menghindari segala bentuk perpecahan, baik di kalangan umat Islam maupun antarumat beragama. Hal ini sejalan dengan tema Peringatan HSN 2024, yang menekankan peran santri dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Acara ini turut dihadiri oleh Dr. KH. Mohammad Mahrusillah, MA, Ketua MUI Kecamatan Teluknaga; Rizki Rizani Fachzi, S.IP., M.Si, Sekcam Teluknaga; Sertu Wawan, mewakili Mayor Inf Heru Susanto, Danramil 01 Teluknaga; Iptu I Wayan, Wakapolsek Teluknaga; Subur Maryono, Ketua APDESI Kecamatan Teluknaga; serta para Kepala Desa, tokoh agama, dan para santriwan-santriwati se-Kecamatan Teluknaga.
( Kendy )