Bantuan Ternak Kambing Peningkatan Produksi Peternakan DESA KAMPUNG MELAYU TIMUR Tahun Anggaran 2024

SIDIKPOST | Kabupaten Tangerang – Pemerintah Desa Kampung Melayu Timur Menggelar Kegiatan Acara Bantuan Ternak Kambing Peningkatan Produksi Peternakan Desa Kampung Melayu Timur Tahun Anggaran 2024. Acara tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Desa Kampung Melayu Timur Kecamatan Teluknaga Kabupaten Tangerang.(02/10/24)

Advertisements

Acara Bantuan Ternak Kambing Peningkatan Produksi Peternakan Desa Kampung Melayu Timur Tahun Anggaran 2024. Diawali dengan sambutan Oleh H. Jamaludin Kepala Desa Kampung Melayu Timur Kemudian Dilanjutkan Dengan Sambutan Oleh Aceng Jaya Atmaja Ketua BPD Desa Kampung Melayu Timur Kemudian Dilanjutkan Dengan Sambutan Oleh Ayu Puspariana dari BPP Kampung Melayu Teluknaga, Dalam sambutannya (Memberikan Pembinaan Cara Budidaya Ternak Kambing).

H. Jamaludin Kepala Desa Kampung Melayu Timur Menyampaikan ,” Bahwa Pelaksanaan Bantuan Ternak Kambing Peningkatan Produksi Peternakan Desa Kampung Melayu Timur Tahun Anggaran 2024. Dilaksanakan dengan memberikan bantuan yang bersumber dari dana desa yang digunakan untuk mendukung sektor peternakan lokal. Sebanyak 33 ekor kambing untuk dibagikan kepada 11 kelompok KPM dan satu kelompoknya terdiri dari 5 orang peternak kambing, sebagai bagian dari program pemberdayaan ekonomi masyarakat. Bantuan ini merupakan bagian dari inisiatif pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa melalui pengembangan potensi lokal. Dengan adanya bantuan kambing ini, diharapkan para peternak dapat memanfaatkan peluang tersebut untuk meningkatkan produksi dan pendapatan para peternak kambing.

Baca Juga   Kapolres Kukar Berikan Penghargaan kepada 52 Personel Berprestasi dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78

Kepala Desa Kampung Melayu Timur Menjelaskan bahwa ,” Bantuan Ternak Kambing ini diberikan sebanyak 33 kambing dan dibagikan kepada 11 kelompok KPM dan satu kelompoknya terdiri dari 5 orang (pertiap kelompok peternak kambing, mendapatkan 3 Kambing Diantaranya (1 Kambing Jantan Dan 2 Kambing Betina). Bantuan Ternak Kambing ini merupakan salah satu program, yang telah dianggarkan lewat Dana Desa Tahun Anggaran 2024. ” Kami sangat berharap ,Kambing-kambing yang dibagikan kepada 11 kelompok KPM dan satu kelompoknya terdiri dari 5 orang (peternak kambing) yang membutuhkan dan diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi Perekonomian Desa “.

H. Jamaludin Kepala Desa Kampung Melayu Timur Menyampaikan ,” Proses penyaluran kambing dilakukan secara transparan dan adil, dengan melibatkan kelompok peternak dan perangkat desa dalam seleksi penerima bantuan, serta memastikan mereka dapat merawat dan mengelola kambing dengan baik “.

Pelaksanaan Kegiatan Acara Bantuan Ternak Kambing Peningkatan Produksi Peternakan Desa Kampung Melayu Timur Tahun Anggaran 2024. Di Aula Kantor Desa Kampung Melayu Timur Dihadiri Oleh H. Jamaludin Kepala Desa Kampung Melayu Timur Bersama Sri Ropiati ST.,Sekdes Kampung Melayu Timur Bersama Aceng Jaya Atmaja Ketua BPD Desa Kampung Melayu Timur Beserta Ayu Puspariana Dari BPP Kampung Melayu Teluknaga Bersama Aparatur Desa (Kasi/Staf) Desa Kampung Melayu Timur Beserta 11 Kelompok KPM dan satu kelompoknya terdiri dari 5 orang (Peternak Kambing) Desa Kampung Melayu Timur.

Baca Juga   Polres Jakbar Gelar Do'a Bersama Jelang Pelantikan Presiden

( Kendy )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *