Kecamatan Kosambi Menggelar Upacara Peringatan HUT RI ke-79 Tahun 2024

SIDIKPOST | Kabupaten Tangerang – Pemerintah Kecamatan Kosambi menyelenggarakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 tahun 2024. Upacara yang penuh khidmat ini dihadiri oleh H. Asmawi S. IP. M. Si, Camat Kosambi, didampingi oleh Hj. Sri Susanti, Sst.Bd, Ketua TP-PKK Kecamatan Kosambi, serta H. Ramawinata S. IP. M. Si, Sekcam Kosambi. Turut hadir pula Hj. Aal Laela Nur Aliyah .SKM.M.IP., Kasi Pemerintahan (Pjs. Kasi Pelayanan), Ani Supriyati Sukandi SE., Kasi Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Kosambi, bersama Kepala Desa dan Lurah se-Kecamatan Kosambi.

Upacara yang berlangsung di Lapangan Stadion Mini Gapensa, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu (17/08/24), berjalan dengan penuh rasa nasionalisme. Seluruh peserta mengikuti prosesi dengan khusyuk, mencerminkan rasa hormat terhadap para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.

Advertisements

Semarak peringatan HUT RI ke-79 di Kecamatan Kosambi juga dimeriahkan oleh penampilan paduan suara dari siswa-siswi SMA Negeri 5 Kabupaten Tangerang yang membawakan lagu-lagu perjuangan. Acara ini dilanjutkan dengan berbagai atraksi, seperti pertunjukan barongsai, kesenian Silat Be’sih Kembang Dadap, penampilan dari PSHT Ranting Kosambi, dan marching band Salsabila. Pembacaan teks Proklamasi juga menjadi salah satu momen puncak yang penuh makna.

Baca Juga   Dengan Swadaya, Masjid Baitussalam Mulai Dibangun

Dalam sambutannya, H. Asmawi S. IP. M. Si, Camat Kosambi, memberikan apresiasi atas antusiasme masyarakat dan pemerintah dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79 tahun 2024. Ia menekankan pentingnya meneladani semangat juang para pahlawan untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. “Momentum penting memperingati HUT Kemerdekaan RI ini harus menambah nilai-nilai nasionalisme dan cinta tanah air, khususnya di kalangan generasi muda. Diharapkan semangat patriotisme yang berkobar di hati setiap warga dapat menjadi inspirasi bagi generasi penerus bangsa dalam menjaga keutuhan, persatuan, dan kedaulatan Indonesia,” ujar Camat Kosambi.

Di akhir sambutannya, H. Asmawi juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan menyukseskan upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 tingkat Kecamatan Kosambi.

( KENDY )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *