Musyawarah Desa Pembentukan Tim Penyusun RKPDes Desa Muara Tahun 2023

SIDIKPOST| Kabupaten Tangerang – Pemerintah Desa Muara Menggelar Kegiatan Acara Musyawarah Desa (Musdes) Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Desa Muara Tahun Anggaran 2023. Kegiatan Acara Tersebut Dilaksanakan Di Aula Kantor Desa Muara Kecamatan Teluknaga Kabupaten Tangerang.(13/06/22)

Advertisements

Pelaksanaan Kegiatan Acara Tersebut Dihadiri Oleh H. M. Syaripudin.,Kepala Desa Muara Bersama M. Sarwadi Sekdes Muara Beserta Arif Abdillah Ketua BPD Desa Muara Bersama Serda Fredo Babinsa Desa Muara (Koramil 01/Teluknaga) Bersama Bripka Saiful Hamdi Bhabinkamtibmas Desa Muara (Polsek Teluknaga) Bersama Aparatur Pemerintah Desa Muara (Para Kasi Dan Staf Desa Muara) Beserta Tokoh Masyarakat.

H. M. Syaripudin.,Kepala Desa Muara Menyampaikan Bahwa ,” Pelaksanaan Kegiatan Musdes RKPDes Desa Muara Tahun Anggaran 2023 Dilaksanakan Di Aula Kantor Desa Muara Dan RKPDes Di Tahun Ini Berjalan Dengan Penjabaran RPJMDES Yang Telah Disusun Oleh Pihak Desa. Pada Forum Tersebut Juga Disampaikan Bahwa Untuk RKPDes TA. 2023 Masih Berkutat Dalam Pemulihan Ekonomi Nasional Sesuai Dengan Kewenangan Desa.

Selanjutnya ,Didalam Pelaksanaan Penyusunan (RKPDes) ,Harus Selaras Dengan Kebijakan Pemerintah Daerah Dan Pusat Yaitu Pemulihan Ekonomi Masyarakat.

Baca Juga   Tawuran Hingga Tewas, Polsek Metro Tamansari Amankan Puluhan Pelajar

Oleh Karena Itu ,Kepala Desa Bersama Pimpinan Musyawarah Ketua BPD ,Meminta Kepada Panitia Penyusunan RKPDES TA. 2023 Untuk Menyerap Aspirasi-Aspirasi Dari Masyarakat

Ada 3 (Tiga) Fokus Prioritas Program Kegiatan Desa ,Diantaranya :

1) Pemulihan Ekonomi Nasional Berdasarkan Kewenangan Desa.

2) Program Prioritas Nasional Sesuai Kewenangan Desa.

3) Mitigasi Dan Penanganan Bencana Alam Dan Non Alam Sesuai Kewenangan Desa.

H. M. Syaripudin.,Kepala Desa Muara Menyampaikan Bahwa, Masyarakat Harus Jeli Dan Cermat Dalam Mengusulkan Kegiatan Desa Muara Tahun Anggaran 2023. “Usulkan Semua Kegiatan Berdasarkan Kebutuhan Masyarakat, Bukan Berdasarkan Keinginan ,Usulan Juga Harus Jelas “Tegasnya.

Selanjutnya ,H. M. Syaripudin.,Kepala Desa Muara Mengucapkan Terima Kasih kepada Ketua BPD Selaku Panitia Dalam Pembentukan Tim Penyusun RKPDes TA. 2023 Dengan Sekdes, Dan Terima Kasih Atas Kehadiran Aparatur Desa, Dan Tokoh Masyarakat Desa Muara Di Acara Musyawarah Desa (MUSDES) Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Desa Muara Tahun Anggaran 2023. Semua Program-program Dan Kegiatan Harus Benar-benar Berdasarkan Kebutuhan Dari Masyarakat Dan Aspirasi Dari Bawah, Ucap H. M. Syaripudin.,Kepala Desa Muara “.

Baca Juga   Musyawarah Desa Penyusunan Dokumen RKPDES Tahun Anggaran 2022

(Kendy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *