Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) lakukan Demo Di lobby Pemkab Kutai Kartanegara
SIDIKPOST|Kukar – Polres Kukar melaksanakan pengamanan aksi unjuk rasa dari Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) lobby Pemkab. Kutai Kartanegara, Senin (10/08/2020).
Dalam pelaksanaan pengamanan tersebut nampak Hadir Kasat Samapta Polres Kukar, Kapolsek Tenggarong, Personel Polres Kukar dan Polsek Tenggarong.
Sebelumnya dalam apel pengamanan Kapolres Kukar AKBP Andrias Susanto Nugroho melalui Kasat Samapta Polres Kukar AKP Suyono menyampaikan
Bahwa seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan aksi massa, agar dilakukan sesuai SOP, dengan mengedepankan pengamanan yang humanis.
Orasi Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI)

“Kita disini melayani masyarakat. Lakukan pengamanan dengan cara yang humanis sesuai SOP.
Karena mereka adalah masyarakat yang harus kita layani,” ucap AKP Suyono saat memberikan arahan.
Selain itu, lanjut Kasat Samapta Kepolisian juga harus mengamankan aset negara karena titik dari pada aksi unjuk rasa di depan Kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Kukar.
Selain kita amankan jalannya aksi massa juga kita amankan aset negara.
“Mari kita wujudkan situasi dan Kondisi wilayah hukum Polres Kukar yang aman dan Kondusif,” pungkasnya. ( Humas/Red).
- Cerpen : BATAS BY Ardhi Morsse
- KECAMATAN TELUKNAGA Gelar Acara MUSRENBANG (Musyawarah Rencana Pembangunan) RKPD Tahun 2027
- Lambannya Penyegelan Bangunan Tak Berizin Dipertanyakan Warga Kota Tangerang
- Bhabinkamtibmas Polsek Loa Janan Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan
- Satresnarkoba Polres Kukar Bongkar Peredaran Sabu







