SIDIKPOST| Kabupaten Tangerang – Pemerintah Kecamatan Teluknaga Menggelar Kegiatan Acara Rapat Koordinasi Persiapan Pengamanan Menjelang Natal 2025 Dan Tahun Baru Tahun 2026. Dalam Membangun Sinergitas Pada Wilayah Kecamatan Teluknaga. Acara Tersebut Dihadiri Langsung Oleh Kurnia S. STP. M. Si Camat Teluknaga Dan Ferry Zulfian S.H.,M.H Sekcam Teluknaga Bersama AKP Nanda Setya Pratama Baso S.T.K.,S.I.K Kapolsek Teluknaga Beserta Kapten Lek. M. Ilham Pratama Satrudal 421 Teluknaga Bersama Sertu Triyono Perwakilan Koramil 01/ Teluknaga Bersama Ipda Indra Kanit Intel Polsek Teluknaga.
Subur Maryono Kepala Desa Kampung Melayu Barat (Ketua APDESI Kecamatan Teluknaga) Beserta H. M. Idris Efendi S.Pd.,MM Kepala Desa Tanjung Burung Bersama H. M. Syaripudin S.H Kepala Desa Muara Beserta Budi Usman S. Pd Kasi Binwasdes Kecamatan Teluknaga, Ketua MUI Kecamatan Teluknaga, Kepala Puskesmas Teluknaga, Kepala KUA Teluknaga, Ketua Ormas Se-Kecamatan Teluknaga Beserta Ketua Gereja Diwilayah Kecamatan Teluknaga. Acara Rapat Koordinasi Persiapan Pengamanan Menjelang Natal 2025 Dan Tahun Baru 2026 Dilaksanakan Di Aula Kantor Kecamatan Teluknaga Kabupaten Tangerang.(16/12/25)
Kurnia S. STP. M. Si Camat Teluknaga Pada Saat Sambutan Menyampaikan ,” Terima Kasih Kepada Kapolsek Teluknaga, Koramil, Satrudal dan para Ketua Ormas yang berada diwilayah Kecamatan Teluknaga. Dalam rangka persiapan pengamanan menjelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 “.
Perayaan Natal Dan Tahun Baru memiliki potensi kerawanan, terutama meningkatnya aktifitas masyarakat yang dapat berdampak pada kemacetan lalu lintas serta gangguan keamanan lainnya. Kita perlu antisipasi potensi kerawanan seperti kemacetan jalan kemudian konsumsi minuman keras di kalangan remaja kemudian aksi geng motor atau begal dan juga perkelahian hingga tindak pencopetan. Maka dari itu kami sangat mengharapkan dukungan dan bantuan aparat keamanan serta organisasi kemasyarakatan agar wilayah Teluknaga tetap aman dan kondusif.
Camat Teluknaga Menyampaikan,” Apresiasi dan terima kasih kepada seluruh unsur yang hadir atas komitmen bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Perayaan Natal dan Tahun Baru. Dalam pelaksanaan nanti masyarakat dapat menjaga ketertiban dan keamanan dalam menjaga kondusifitas terutama di lingkungan masing-masing. Untuk memastikan kesiapsiagaan agar rangkaian kegiatan Natal dan Tahun Baru berjalan aman dan kondusif, Ucap Kurnia S. STP. M. Si Camat Teluknaga”.
Kendy











