Kapolres Kukar Tinjau Pos Pengamanan dan Pos Terpadu Natal dan Tahun Baru 2024

SIDIKPOST | KUKAR – Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan Operasi Lilin Mahakam 2024, Kapolres Kutai Kartanegara (Kukar), AKBP Heri Rusyaman, melakukan pengecekan ke sejumlah Pos Pengamanan (Pos Pam) dan Pos Terpadu di wilayah hukum Polres Kukar, pada Selasa (24/12/2024).

Pengecekan dimulai pada pukul 16.10 WITA dari Mako Polres Kukar menuju Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024 di Polsek Tenggarong. Di lokasi ini, Kapolres dan rombongan melakukan pemeriksaan terhadap personel pengamanan, administrasi, kelengkapan pos, serta buku mutasi.

Advertisements

“Sekaligus kita serahkan bingkisan kepada petugas,” ungkap Kapolres Kukar, AKBP Heri Rusyaman.

Rombongan kemudian melanjutkan kunjungan ke Pos Terpadu di Titik Nol Tenggarong pada pukul 16.37 WITA. Aktivitas serupa dilakukan, yakni pengecekan personel, administrasi, kelengkapan pos, serta buku mutasi, sekaligus pemberian bingkisan kepada petugas yang bertugas.

Kegiatan pengecekan selesai pada pukul 16.50 WITA dengan situasi yang dilaporkan aman dan kondusif. Operasi Lilin Mahakam 2024 ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru. ( SDP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *